LONGSOR BUKIT PUTIH Alat Berat Buka Akses Jalan

Material longsor menutupi akses jalan (Foto:Bambang Purwanto)
WONOSARI (KRjogja.com) - Alat berat mulai diterjunkan untuk proses evakuasi rumah warga yang hancur akibat tertimbun longsor Bukit Putih Mudon Tancep Ngawen karena material longsoran terdiri dari batu berukuran jalan dan menutup akses jalan.

"Prioritas evakuasi untuk membuka akses jalan yang terputus akibat longsoran dan beberapa rumah warga masih tertimbun. Misalnya, rumah Mulyadi, Sriyanto dan Sastro. Proses evakuasi juga dibantu relawan dari PMI Gunungkidul, Tagana dan Tim SAR, " kata Kepala Kesbangpolinmas PB Gunungkidul Kasiyo kepada KRjogja.Com Selasa (4/1) pagi.

Menurut Kasiyo hujan deras yang mengguyur, Senin (3/1) malam masih memicu terjadinya longsor. Namun, warga yang bermukim di sekitar itu sudah diungsikan ke Balai Desa Tancep dan di rumah warga yang aman. Selain itu, pemkab membuka dapur umum dan masih mendata korban jiwa ataupun kerugian materiil. (Bmp)

Share artikel ke: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg

Artikel Terkait:

Silahkan Kunjungi Blog Kami Yang Lainnya

Klik Gambar di bawah ini

0 comments

Tulis Komentar Anda Di Bawah Ini